Menu

Mode Gelap

BERITA · 27 Mei 2025 03:06 WIB ·

Kunjungi Warung Tertimpa Pohon, Mbak Ulfi Berikan Paket Sembako


 Kunjungi Warung Tertimpa Pohon, Mbak Ulfi Berikan Paket Sembako Perbesar

Situbondo, seemetris.id- Wakil Bupati Situbondo, Ulfiyah mengunjungi lokasi bencana pohon tumbang menimpa warung tempat dapur umum latihan pusdik brimob dan Mushalla di dusun Kembangsambi, Desa Pasir putih, Kecamatan Bungatan, Selasa (27/5/2025).

Diketahui, pada hari Seni kemarin kabupaten Situbondo tepatnya di wilayah Kecamatan Bungatan dan Mlandingan terjadi hujan disertai angin kencang hingga membuat belasan Rumah porak-poranda.

” Hari ini saya berkunjung ke lokasi pohon tumbang menimpa dapur umum di dusun kembangsambi, desa pasir putih, kecamatan bungatan, kabupaten Situbondo,” Ujar Wakil Bupati Situbondo, Ulfiyah saat meninjau lokasi bencana di Desa Pasir Putih, kecamatan Bungatan.

Selain itu, Mbak Ulfi memberikan bantuan paket sembako dan makanan untuk korban terdampak.
” Tadi kami juga berikan beberapa barang keperluan sehari hari dan paket sembako,” sampainya.

Lebih lanjut, Wabup Ulfiyah menyampaikan bahwa sore kemarin dirinya mendapat laporan adanya bencana tersebut.
” Sekitar pukul 13.30 wib kemarin terjadi hujan disertai angin kencang dan sorenya kemarin Saya mendapat laporan kalau ada pohon roboh menimpa dapur umum,” Imbuhnya.

Menurutnya, ada 2 orang korban luka luka akibat tertimpa material. Sehingga korban langsung dibawa ke puskesmas terdekat untuk menjalani perawatan.
” Korban saat ini masih ada di puskesmas mlandingan,” terangnya.

Sementara itu, Pemilik dapur umum Pak Mamik menyampaikan bahwa sebelum terjadi pohon tumbung menimpah dapur umum terjadi hujan disertai angin kencang.
” Saya sempat kaget karena Kejadian begitu cepat,” ujar Mamik.

Menurutnya, ada dua orang yang menjadi korban yang saat ini masih menjalani perawatan dipuskesmas mlandingan.
” Korban saat kejadian melakukan aktivitas memasak untuk latihan brimob,” terbangnya.

Diketahui, tidak hanya di kecamatan Bungatan yang terdapak akibat hujan dan angin kencang melainkan di kecamatan Mlandingan ada sekitar puluhan rumah yang terdampak dengan taksiran kerugian sekitar puluhan juta.
Dengan rincian Di kp Krajan pesisir selomukti, kecamatan Mlandingan ada sekitar 27 rumah rusak dengan total taksiran kerugian sekitar 70 an juta. Dan Dusun pesisir mlandingan kulon, kecamatan Mlandingan ada sekitar 14 rumah warga yang rusak rusak akibat hujan deras disertai angin kencang.

Artikel ini telah dibaca 33 kali

Baca Lainnya

Beberapa Kecamatan di Situbondo Terendam Banjir, Wabup Ulfiyah Langsung Turun Ke Lokasi

22 Januari 2026 - 01:08 WIB

Atap Los Pasar tradisional Besuki Porak Poranda, Wabup Ulfiyah Pastikan Cepat Tangani Perbaikan

21 Januari 2026 - 13:45 WIB

Wabup Ulfiyah Apresiasi Kades Besuki Dalam Membantu Korban Terdampak Puting Beliung

21 Januari 2026 - 09:54 WIB

Pendopo Pate Alos Besuki Penuh Dengan Nilai Sejarah, Wabup Ulfiyah Ajak Masyarakat Tetap Jaga Kebersihan dan Fasilitas yang ada

19 Januari 2026 - 12:39 WIB

Usai Acara Pengajian, Wabup Ulfiyah Langsung Turun ke Lokasi Belasan Rumah Rusak Akibat Angin Puting Beliung

15 Januari 2026 - 13:03 WIB

Sering Terjadi Banjir Rob Setiap Tahun, Pemkab Situbondo Akan Bangun Tangkis Ombak Melalui BTT

14 Januari 2026 - 08:59 WIB

Trending di BERITA